SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI DESA AIKMEL KECAMATAN AIKMEL KABUPATEN LOMBOK TIMUR

Artikel

Hari Desa Asri Nusantara 2023, Desa Aikmel Menanam 30 Bibit Tanduran

20 Maret 2023 12:00:08  ADMIN DESA AIKMEL  264 Kali Dibaca  Berita Desa

Aikmel, 20 Maret 2023 - Dalam rangka memperingati Hari Desa Asri Nusantara tahun 2023, Kementerian Desa Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi melaksanakan penanaman pohon secara serentak di seluruh desa di Indonesia.

Dalam kesempatan tersebut, Pemerintah Desa Aikmel menanam 30 bibit tanduran mulai dari nangka, mangga sampai durian. Bertempat di Pungkasan, Desa Kembang Kerang Daya, tepatnya di Tanah Pekarangan Desa (PKD) atau tanah pecatu, Kepala Desa Aikmel Ir. Sunarno Sabirhan bersama Seketaris Desa, Pendamping Desa, beserta tokoh-tokoh masyarakat menderetkan 30 bibit tanduran itu.

"Guna menindaklanjuti surat himbauan dari pemerintah Daerah (Pemda) kami turut mendukung dan ikut berpartisipasi dalam gerakan penanaman pohon secara serentak di Desa dalam rangka Hari Desa Asri yang akan dilaksanakan hari ini secara serentak di seluruh Indonesia,” tutur Kades Aikmel, Senin (20/3).

Kepala Desa Aikmel berharap 30 bibit yang ditanam tersebut dapat berbuah manis untuk generasi ke depan kelak.

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Pemerintah Desa

 Peta Wilayah Desa

 Sinergi Program

 Agenda

Belum ada agenda

 Statistik

 Komentar

 Media Sosial

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln. TGH. Jamaludin Desa Aikmel Kecamatan Aikmel
Desa : Aikmel
Kecamatan : Aikmel
Kabupaten : Lombok Timur
Kodepos : 83653
Telepon :
Email : [email protected]

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:263
    Kemarin:598
    Total Pengunjung:514.983
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:172.70.127.126
    Browser:Mozilla 5.0

 Arsip Artikel