Berita Utama
-
AIKMEL, 20 - Maret - 2024 - Pemerintah Desa Aikmel melalui program literasi Rumah Singgah yang dikemudikan oleh Perpustakaan Desa (Perpusdes) Aikmel telah menyodorkan sebuah program baru untuk para penggerak literasi dan penulis yang ada di wilayah Desa Aikmel. Program itu bertajuk "Buku Ketjil".
Program ini dibuka pendaftarannya mulai hari ini, 20 Maret 2024 untuk tingkat SMP/Sederajat, SMA/Sederajat, dan Umum (15 - 28). Kegiatan yang ditawarkan dalam program ini adalah penerbitan buku atau membukukan karya peserta yang telah terdaftar dalam program ...
Artikel Terkini
-
Aikmel, 29 Februari 2024 - Pada hari ini, dalam sebuah acara yang berlangsung khidmat, Ahsanul Bisri, S.Pd telah diambil sumpah dan dilantik sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW) DPD AIKMEL untuk masa bakti 2019-2025. Acara ini dilaksanakan pada tanggal 29 Februari 2024.
Camat Aikmel secara langsung melantik Ahsanul Bisri, S.Pd, menandai awal dari perjalanan baru beliau dalam membantu memimpin dan mengembangkan AIKMEL.
Acara tersebut dihadiri oleh para tamu undangan yang terdiri dari Camat Aikmel, KUA, perangkat desa beserta Kepala Desa Aikmel, ...
-
Aikmel, 29 Februari 2024 - Hari ini, sebuah kegiatan bakti sosial telah berlangsung di Dusun Batu Belek, dipimpin oleh santri dan Ma'had Bina' Al-Ummah Aikmel. Kegiatan ini bertujuan untuk membersihkan jalan setiap gang dan juga gorong-gorong di Dusun tersebut, memperlihatkan semangat gotong-royong yang tinggi. Sebelum kegiatan dimulai, rombongan santri dan guru berkumpul di depan Kantor Desa Aikmel untuk melakukan upacara pembukaan. Dalam upacara tersebut, terdapat sambutan-sambutan dari perwakilan Ma'had Ishlah Bina' Al-Ummah Aikmel dan juga ...
-
Aikmel, 26 Februari 2024 - Monitoring yang dilakukan pada 26 Februari menunjukkan bahwa perbaikan bak air dan jaringan inti saluran air di Mata Air Aik Asak (Dusun Dasan Lian) telah mencapai 65%. Ini merupakan kabar baik bagi masyarakat Aikmel, khususnya Dusun Cepak Lauk dan Cepak Daya, yang telah menunggu normalisasi aliran air.
Perbaikan ini dilakukan sebagai upaya untuk memastikan bahwa masyarakat dapat menikmati aliran air yang normal. Dengan mencapai 65%, diharapkan perbaikan ini dapat segera selesai dan masyarakat dapat kembali menikmati ...
-
Aikmel, 7 Februari 2024 - Musyawarah Desa (MUSDES) Penetapan Jenis dan Besaran Pungutan Serta Penetapan APBDes Tahun Anggaran 2024 telah sukses dilaksanakan di Aula Kantor Desa Aikmel. Acara tersebut dihadiri oleh berbagai elemen penting dari Desa Aikmel, termasuk Kepala Desa Aikmel, Ir. Sunarno Sabirhan, perwakilan dari BPD Desa Aikmel, Camat, Polmas Desa Aikmel, Babinsa Desa Aikmel, semua unsur perangkat Desa Aikmel, serta tim penyusun RKPDEs 2024. Dibuka oleh perwakilan BPD Hasan Asy'ari, acara berlanjut dengan penyampaian oleh Kepala ...
-
Aikmel, 31 Januari 2024 - Setelah sukses 100% menyalurkan Bantuan Pangan Cadangan Beras Pemerintah (CBP) pada tahun 2023, Pemerintah melalui Badan Pangan Nasional menugaskan BULOG untuk langsung meluncurkan Bantuan Pangan untuk tahun 2024. Penyaluran Bantuan Pangan Nasional (BAPANAS) untuk pemberian bantuan pangan beras kepada 22.004.077 KPM (Keluarga Penerima Bantuan) untuk Komoditas Beras, dimana setiap keluarga akan mendapatkan 10 Kg beras tahap 1 tahun 2024 mulai bergulir. Pemerintah berkomitmen untuk melajutkan bantuan pangan beras ...
-
Aikmel, 26 Januari 2024 - Lapak buku yang diinisiasi oleh Perpusdes SEMESTA Aikmel telah sukses dilaksanakan mulai dari bulan Februari 2024. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya meningkatkan literasi di kalangan masyarakat.
Lapak buku ini pertama kali diadakan di SMP ISLAM AR-RAHMAN NW Aikmel, sebuah institusi pendidikan yang telah lama dikenal di kawasan ini. Dengan dukungan penuh dari sekolah, lapak buku ini berhasil menarik perhatian banyak siswa dan warga sekitar.
Pada hari pertama, lapak buku ini dibantu oleh mahasiswa ...
-
Aikmel, 23 Januari 2024 - menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), usaha adalah kegiatan yang melibatkan tenaga, pikiran, dan tindakan untuk mencapai tujuan tertentu. Seiring dengan perkembangan zaman dan teknologi, peningkatan jumlah penduduk yang signifikan telah menuntut pemerintah untuk mencari solusi terkait sumber pangan yang semakin menipis. Salah satu solusinya adalah dengan mendorong masyarakat untuk menjadi lebih kreatif dan inovatif dalam pengolahan pangan, serta memiliki wawasan yang baik untuk meningkatkan ekonomi lokal.
Desa ...
-
Aikmel, 19 Januari 2024 - Pemerintah Desa Aikmel bersama dengan Koramil Aikmel telah sukses mengadakan acara gontong royong bertajuk "Jumat Berseri" pada Jumat, 19 Januari 2024. Acara ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kebersihan dan keindahan lingkungan.
Rencananya, gontong royong ini akan diadakan setiap hari Jumat. Ini merupakan upaya untuk menjadikan kegiatan ini sebagai rutinitas yang dapat membantu meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan.
Pada Jumat ...