berita-desa
-
Aikmel, 22 April 2024 - Puskesmas Aikmel Membuka "Kelas Ibu Belita" untuk Memberikan Edukasi Perawatan Bayi Balita
Pada hari Senin, tanggal 22 April 2024, Puskesmas Aikmel mengadakan kelas edukatif yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan kepada ibu-ibu di Desa Aikmel dalam merawat bayi balita. Acara yang diberi nama "Kelas Ibu Belita" ini difasilitasi oleh beberapa bidan yang bertugas di Puskesmas Aikmel.
Dalam kelas ini, ibu-ibu diberikan materi tentang Stimulasi Deteksi Intervensi Dini Tubuh Kembang (SDIDTK) untuk bayi usia ...
-
AIKMEL, 3 April 2024 - Suasana Aula Kantor Desa Aikmel dipenuhi kehangatan dan kegembiraan pada hari Rabu, 3 April 2024. Pembagian insentif bagi Guru Ngaji dan Marbot Masjid telah sukses dilaksanakan di tempat tersebut. Acara ini dibuka langsung oleh Kepala Desa Aikmel, Ir. Sunarno Sabirhan. Dalam kesempatan tersebut, Kades Aikmel mengungkapkan bahwa pondasi masa depan ilmu pengetahuan dan agama adalah generasi muda. Dalam konteks ini, guru ngaji memiliki peran yang sangat penting. "Marbot Masjid juga tidak kalah penting dalam hal ini," tambahnya. Insentif ...
-
AIKMEL, 2 April 2024 - Hari Selasa, 2 April 2024 menjadi hari yang berkesan bagi Linmas di Desa Aikmel. Pembagian Sapras (Sarana dan Prasarana), yang terdiri dari satu pasang sepatu dan topi, untuk Linmas telah sukses dilaksanakan di Aula Kantor Desa Aikmel. Acara pembagian ini langsung dilakukan oleh Kepala Desa Aikmel.
Pembagian Sapras ini memiliki tujuan untuk meningkatkan kinerja dan semangat Linmas dalam melayani masyarakat. Ini merupakan bentuk turun tangan langsung dari Kepala Desa dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Dengan ...
-
AIKMEL, 1 April 2024 - Hari Senin, 1 April 2024 Kasi Pelayanan Desa Aikmel dan beberapa anggota tim telah berkeliling ke tujuh dusun untuk melakukan pembagian Sapras (Sarana dan Prasarana) Posyandu untuk tahun anggaran 2024. Satu paket Sapras yang dibagikan terdiri dari dua buah meja, lima kursi, dua buah tikar, wadah plastik yang berisi ATK, satu spring bed untuk ibu hamil, satu bantal, dan satu terpal. Dalam keterangan yang disampaikan oleh Kasi Pelayanan Desa Aikmel, Anisa Ariesta, peningkatan Sapras ini bertujuan untuk meningkatkan pelayanan ...
-
Aikmel, 22 Maret 2024 - Pemerintah Desa (Pemdes) Aikmel kembali sukses mengadakan kegiatan Jumat Berseri (Bersih dan Seriri) yang kedua kalinya pada hari Jum'at, 22 Maret 2024 pagi hari. Kegiatan ini berlangsung di Dusun Batu Belek, tepatnya di jalan setapak depan Kubur Mualla.
Jumat Berseri adalah program gotong royong bersama masyarakat yang rutin digelar setiap hari Jumat, pada pekan ketiga dan keempat setiap bulannya. Program ini bertujuan untuk menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan sekitar.
Pada Jumat Berseri yang kedua ini, Pemdes ...
-
AIKMEL, 20 - Maret - 2024 - Pemerintah Desa Aikmel melalui program literasi Rumah Singgah yang dikemudikan oleh Perpustakaan Desa (Perpusdes) Aikmel telah menyodorkan sebuah program baru untuk para penggerak literasi dan penulis yang ada di wilayah Desa Aikmel. Program itu bertajuk "Buku Ketjil".
Program ini dibuka pendaftarannya mulai hari ini, 20 Maret 2024 untuk tingkat SMP/Sederajat, SMA/Sederajat, dan Umum (15 - 28). Kegiatan yang ditawarkan dalam program ini adalah penerbitan buku atau membukukan karya peserta yang telah terdaftar dalam program ...
-
AIKMEL, 15 Maret 2024 - Pada hari Jum'at ini, penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLTDD) untuk dua bulan pertama tahun anggaran 2024 telah sukses dilaksanakan. Bantuan ini mencakup bulan Januari dan Februari dengan jumlah bantuan sebesar 600.000 per Keluarga Penerima Manfaat (KPM).
Sebanyak 26 KPM telah menerima penyaluran bantuan ini. Acara penyaluran BLTDD ini dihadiri langsung oleh Sekretaris Desa atau Sekdes Aikmel, Putra di Zaki, Kepala Desa Ir Sunarno Sabirhan, serta perwakilan dari BPD Desa Aikmel. Selain itu, semua unsur perangkat ...
-
AIKMEL, 14 Maret 2024 - Pemerintah Desa Aikmel telah sukses melaksanakan Musyawarah Desa (MUSDES) pada hari Kamis ini, dengan tujuan utama untuk menentukan data keluarga penerima manfaat (KPM) yang berhak menerima Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) untuk tahun anggaran 2024.
Kepala Desa Aikmel, Ir. Sunarno Sabirhan, mewakili pemerintah desa dalam pemaparan hasil MUSDES. Dari sekian ribu keluarga yang tinggal di Desa Aikmel, terdapat 26 keluarga yang terpilih menjadi penerima bantuan BLT DD.
Menurut penjelasan Kades Aikmel, Ir. Sunarno Sabirhan, ...